Polres Kediri Gelar Bakti Kesehatan Peringati Hari Bhayangkara ke-77

    Polres Kediri Gelar Bakti Kesehatan Peringati Hari Bhayangkara ke-77

    KEDIRI – Bertempat di Aula Jana Nuraga Polres Kediri, Polres Kediri Polda Jatim menggelar aksi bakti kesehatan dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara Ke-77 yang jatuh pada tanggal 1 Juli 2023 mendatang, Rabu (21/6/2023).

    “Pagi ini kami telah melaksanakan giat bakti kesehatan Polres Kediri berupa donor darah dalam rangka peringatan hari Bhayangkara ke-77 tahun 2023 di Aula Jana Nuraga Polres Kediri, ” ujar Kapolres Kediri AKBP Agung Setyo Nugroho, S.I.K. melalui Kasidokkes Polres Kediri Aipda Arief Habib, A.Md. Kep., S.H.

    Kasidokkes Polres Kediri mengatakan, kegiatan dihadiri langsung oleh petugas Palang Merah Indonesia (PMI) cabang Kediri, tim Urkes Klinik Polres Kediri dan diikuti seluruh anggota Polres Kediri.

    Sebelum mendonorkan darah, lanjut Aipda Arief menjelaskan, dilakukan beberapa tahapan _screening_ atau pemeriksaan tekanan darah dan golongan darah demi memastikan kondisi kesehatan para peserta yang hendak berpartisipasi.

    Dirinya menyebut ada sebanyak 156 peserta yang mengikuti aksi sosial itu.

    “Jumlah total peserta yang hadir 156 orang. Semoga dapat bermanfaat bagi masyarakat terutama mereka yang membutuhkan transfusi darah, ” tandas Aipda Arief.

    Untuk diketahui, perhelatan HUT Bhayangkara ke-77 kali ini telah diisi Polres Kediri dengan berbagai kegiatan positif seperti kerja bakti di tempat ibadah, do’a bersama, penyaluran bantuan sosial dan bakti kesehatan serta lomba menembak dan Olahraga lainnya.

    kediri
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    KPU Kota Kediri Tetapkan DPT untuk Pemilu...

    Artikel Berikutnya

    LSM Ratu Kediri Unjuk Rasa Terkait Belum...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Ketum Bhayangkari Juliati Sigit Prabowo Hibur Pengungsi Korban Erupsi Gunung Lewotobi
    Total Pendaftar Bakomsus bidang Pangan Polri Hingga Hari ke-3 4.434 Orang 
    Gelar Pengantar Purna Tugas, Kapolri Sebut Jenderal (HOR) Agus Andrianto Sosok yang Tegas
    Panglima TNI Tinjau Lokasi Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki di NTT
    Danpuspom TNI Pimpin Apel Gelar Pasukan Penegakan Hukum Tahun 2024

    Tags